Hari Jadi Bone 690 : Pengembangan SDM Melalui Pendidikan Akhlak.


Memasuki usia Kabupaten Bone yang ke- 690, salah satu aspek penting untuk memajukan pembangunan daerah adalah kualitas sumber daya manusianya.

Pengembangan sumber daya manusia merupakan hal yang mutlak menjadi titik fokus perhatian Pemerintah Daerah dalam mendorong kemajuan pembangunan.

Terkait hal itu, pada Momentum Hari jadi Bone ini, Ismail Usman selaku kepala Madrasah dari salah satu cabang PP As'adiyah yang ada di Bone menyadari bahwa pentingnya pembangunan sumber daya manusia pada sektor pendidikan dalam suatu daerah dan harus menjadi perhatian serius Pemerintah Kabupaten.


Menurut pemerhati pendidikan ini, hal itu sejalan dengan program mengedepankan peningkatan, pemerataan sarana dan prasarana Pendidikan dan Inovasi dibidang pendidikan berbasis kearifan lokal. Utamanya pada pendidikan akhlak sejak dini untuk anak-anak.

"Bagaimana tidak, pada zaman sekarang ini tidak sedikit dari kalangan pelajar yang berprilaku tidak senonoh karna kurangnya perhatian pada pendidikan akhlak untuk anak anak, padahal anak merupakan generasi daerah,"jelas Ismail yang juga Ketua Pejuang Islam Nusantara Kabupaten Wajo itu.

"Sebagai contoh yang baik, Pemerintah setempat harus turun tangan dalam menfasilitasi berjalannya proses belajar mengajar dan memberi dukungan penuh pada bidang pendidikan seperti halnya yang dilakukan oelh Kamiruddin, S.Pd.i kepala Desa Amessangeng Kecamatan Ajangale yang tidak tanggung tanggung dalam dalam pengembangan pendidikan di desanya terutama pendidikan sejak dini,"pujinya.

Post a Comment for "Hari Jadi Bone 690 : Pengembangan SDM Melalui Pendidikan Akhlak."